Pastikan Nataru Aman, Kapolres Pasuruan Cek Pengamanan Gereja

    Pastikan Nataru Aman, Kapolres Pasuruan Cek Pengamanan Gereja

    PASURUAN - Guna memastikan situasi Gereja kondusif saat malam Natal, Kapolres Pasuruan mengecek Pos Pengamanan Operasi Lilin Semeru 2023 Polres Pasuruan saat malam Natal di Gereja St. Theresia, Jl. Ahmad Yani No.70, Kluncing, Petungasri, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Minggu (24/12/2022) malam.

    Dalam pengecekan tersebut, AKBP Bayu didampingi Wakapolres Pasuruan Kompol Hari Aziz, S.H., PJU Polres Pasuruan, Kapolsek Pandaan, dan Pengurus Gereja St. Theresia Pandaan.

    Saat melakukan Pengecekan, Kapolres Pasuruan mengobrol dengan pengurus Gereja St. Theresia Pandaan, AKBP Bayu mengatakan kepada Pengurus Gereja tersebut agar menghimbau kepada para Jemaat untuk tidak khawatir dalam melaksanakan Ibadah di Gereja, karena aparat keamanan TNI-Polri dibantu instansi lainnya sudah menjaga Keamanan Gereja.

    "Untuk Pengamanan malam Natal hari ini, kita dari Polres Pasuruan sudah menerjunkan Ratusan Personil yang tersebar di beberapa wilayah di Kabupaten Pasuruan termasuk Gereja-Gereja yang ada di Kabupaten Pasuruan dibantu oleh Personil TNI dan Instansi terkait lainnya, " ungkap AKBP Bayu.

    Kapolres Pasuruan juga menghimbau kepada seluruh Masyarakat di wilayah Kabupaten Pasuruan khususnya yang sedang melaksanakan Ibadah Natal agar tidak khawatir dan hindari hal-hal negatif saat momen Natal dan Tahun Baru.

    Yulius salah satu pengurus Gereja Santa Theresia Pandaan memberikan Apresiasi kepada Kapolres Pasuruan beserta anggotanya yang selalu rutin patroli dan kontrol ke gereja gereja di wilayah Kecamatan Pandaan untuk memberikan jaminan keamanan terhadap prosesi perayaan Misa Malam Natal di Gereja Santa Theresia.

    "Saya ucapkan terima kasih kepada Kapolres Pasuruan beserta anggota Polri yang selalu sigap dalam memantau situasi keamanan khususnya kegiatan Misa Natal di Gereja gereja yang ada di wilayah Kecamatan Pandaan, sehingga para Jemaat merasa khidmat dalam menjalankan ritual ibadahnya dalam gereja", ucap Yulius.

    pasuruan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Wisatawan Aman, Kapolres Pasuruan...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Kondusifitas  Arus Mudik Nataru, Kapolres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Tony Rosyid: Laut Kok Punya HGB, Negara Makin Kacau!
    Polres Pasuruan Berhasil Amankan Tersangka Begal Motor di Winongan

    Ikuti Kami